VISI dan MISI PROGRAM STUDI D3 BAHASA INGGRIS UNMER MALANG

VISI :
Menjadi Program Studi Diploma 3 Bahasa Inggris terkemuka dalam pengembangan SDM seutuhnya yang berjiwa wirausaha pada skala nasional dan internasional.

MISI :
1. Menyelenggarakan pendidikan tinggi bidang vokasi yang mampu menghasilkan tenaga Ahli Madya Bahasa Inggris yang berbudaya,
berkarakter dan berdaya saing dengan kompetensi lulusan sesuai dengan level 5 (lima) Kerangka Kualifikasi Nasional Indonesia
(KKNI).
2. Menyelenggarakan penelitian ilmiah yang berkontribusi dalam perkembangan ilmu pengetahuan dalam bidang ilmu bahasa Inggris
dan pengabdian kepada masyarakat serta publikasi ilmiah bidang bahasa Inggris.
3. Menyelenggarakan tata kelola Program Studi D3 bahasa Inggris yang berbasis Sistem Informasi Manajemen sebagai Decision
Support System (DSS) untuk mewujudkan Sentralisasi Administrasi dan Desentralisasi Akademik (SADA) yang menganut prinsip-
prinsip tata kelola perguruan tinggi yang baik (good university governance).
4. Mengembangkan kerjasama kemitraan dengan berbagai pihak baik pemerintah, swasta, masyarakat, institusi pendidikan dan profesi
maupun dunia usaha dalam rangka mendukung terlaksananya tridharma perguruan tinggi yang berkualitas.